Monday, August 26, 2013

Saluran Khusus (Custom Channels) Google Adsense

Baca juga postingan lainnya yang berkaitan dengan "google adsense" berikut ini :
Saluran khusus atau dalam bahasa inggrisnya sering disebut dengan Custom Channels, merupakan suatu saluran yang memungkinkan anda untuk melacak kinerja unit iklan Google Adsense anda. cara kerjanya ialah dengan mengelompokkan unit iklan pada sebuah saluran khusus untuk melihat seberapa bagus kinerja dari unit iklan tersebut atau mebandingkannya dengan unit iklan yang lainnya.

Contohnya kita dapat membuat saluran khusus untuk melihat ukuran iklan, warna iklan, lokasi tempat iklan dipasang (contohnya, sisi kiri vs. sisi kanan, disematkan di bawah konten atau di atasnya), dan jenis topik yang dibahas (contohnya, artiel tentang olahraga dengan hiburan).

Dalam banyak artikel yang pernah saya baca di internet saluran khusus ini dapat menigkatkan biaya per klik iklan Google Adsense (BPK), hal ini dikarenakan kita dapat membuat iklan tersebut dapat ditargetkan. dalam penargetan tersebut kita diharuskan memberitahukan kepada pengiklan yang akan memasang iklannya pada situs kita mengenai letak iklan, lokasi iklan, deskripsi, serta bahasa situs yang dipasangi oleh iklan. 

Hal ini bertujuan agar para pengiklan yang akan memasang iklannya pada situs kita dapat memilih lokasi penempatan iklannya serta mereka juga akan melihat deskripsi yang kita jelaskan kepada mereka. maka dari itu iklan yang muncul pada saluran Khusus yang ditargetkan biasanya mempunyai nilai klikan tinggi, para pengiklan juga akan saling berlomba untuk mendapatkan tempat tesebut sehingga pengiklan yang menawarkan harga tinggi yang akan mendapatkannya.

Sekian dulu ulasan saya mengenai Saluran Khusus (Custom Channels), jika ada yang mau menambahkan silahkan menambahkan dengan cara menulisnya pada kotak komentar. semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk para pembaca semua yang membacanya, ikuti dan nantikan terus artikel-artikel lainnya dari kami http://catatankaki06.blogspot.com/. Jangan lupa jika berkomentar silahkan meninggalkan alamat blog anda agar supaya saya dapat berkunjung balik dan memberikan komentar.

6 comments:

  1. Artikel ini sangat bermanfaat dan mudah dipahami...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Mas Widodo, jangan lupa berkunjung lagi yah di blog saya...

      Delete
  2. mantabbb bosss
    sangat membantu
    http://manfaat.in

    ReplyDelete
  3. Infonya bermanfaat banget, untuk jalin silaturahmi silahkan mampir ya bos... www.sportsbanget.blogspot.com

    ReplyDelete