Saturday, August 8, 2015

Tanaman Buah yang Bagus Dijadikan Tanaman Peneduh Rumah

Pohon Kersen (omkicau.com)

Tanaman peneduh selain berfungsi selain penenduh juga mempunyai fungsi lain yaitu untuk mempercantuk rumah kita, coba anda bayangkan jika sebuah rumah tidak mempunyai pohon pelindung, pasti rumah tersebut akan terlihat gersang dan panas.

Seperti yang telah kita ketahui dan telah kita bahas sebelumnya, tanaman pelindung itu mempunyai jenis yang bermacam-macam, salah satunya yaitu tanaman atau pohon buah. Ada manfaat lebih yang akan kita dapatkan jika menanam tanaman buah sebagai tanaman peneduh rumah, manfaatnya yaitu kita dapat menimmati buahnya saat berbuah.

Umumnya tanaman buah yang ditanam sebagai tanaman peneduh merupakan tanaman buah tahunan yang berbentuk pohon besar dan berdaun lebat. Jarang kita lihat tanaman buah semusim yang dijadikan sebagai tanaman peneduh, selain bentuk tanamannya yang rendah, kita juga akan repot jika setiap tiga bulan menggantinya karena tanaman semusim hanya bertahan tiga bulan saja.

Jika anda berminat untuk menanam tanaman buah dijadikan tanaman pelindung rumah dan masih bingung memilih tanaman bhuah apa yang akan anda tanam, berikut ini saya akan berikan beberapa tanaman buah yang kiranya cocok untuk anda tanam sebagai tanaman peneduh dirumah anda.

1. Pohon Mangga
Mangga merupakan salah satu buah yang banyak ditanam orang sebagai tanaman peneduh rumah, batangnya yang kokoh serta daunnya yang rimbun membuat tanaman ini dapat ditanam didepan rumah untuk menghalangi cahaya matahari. Mangga mempunyai banyak jenis dan semua jenis mangga dapat dijadikan tanaman peneduh rumah.

2. Pohon Rambutan
Rambutan juga banyak dijadikan sebagai tanaman peneduh di rumah, pohonnya dapat dibentuk agak pendek dengan cara memangkas ranting yang terlalu tinggi sehingga akan terlihat cantik. Seperti halnya mangga, rambutan juga mempunyai banyak jenis dan semuanya dapat dijadikan tanaman peneduh tapi sebaiknya pilih jenis rambutan yang enak rasanya.

3. Pohon Jambu
Jambu juga banyak digunakan orang sebagai tanaman peneduh rumah, selain pohonnya yang tinggi dan daunnya yang rimbun, buah jambu yang dihasilkan juga sangat enak. Sebaiknya pilih jenis jambu air yang berwarna merah dan rasa yang manis, jika berbuah pohonnya akan terlihat sangat cantik dengan hiasan buah berwana merah.

4. Pohon Durian
Memang jarang yang menanam durian sebagai tanaman peneduh, akan tetapi saya pernah melihat didepan sebuah rumah ditanam pohon durian dan kebetulan waktu itu pohon duriannya sedang berbuah dengan buah yang lebat dan besar-besar. Mungkin durian bisa jadi pilihan anda untuk dijadikan tanaman peneduh rumah.

5. Pohon Kelapa
Kelapa juga biasa ditanam didepan rumah untuk dijadikan pohon peneduh sekaligus sebagai hiasan sebab bentuk tanaman ini yang unik. Tanaman yang bisanya terdapat ditepi pantai ini mempunyai beberapa jenis, jika anda tertarik menanamnya sebaiknya pilih jenis kelapa yang berwarna kuning sebab kelapa jenis ini mempunyai ukuran yang cukup pendek akan tetapi buah yang dihasilkan banyak dan enak.

6. Pohon Karsen
Pohon karsen selain menghasilkan buah yang enak dan daunnya juga bisa dijadikan obat, ternyata cukup bagus juga dijadikan tanaman peneduh untuk ditanam disekitar rumah. Pohon ini bisa di atur pertumbuhan cabangnya untuk tumbuh ke samping sehingga berbentuk seperti payung.

Itulah beberapa tanaman buah yang bagus dijadikan tanaman peneduh rumah, semoga informasi tersebut dapat bermanfaat untuk para pembaca sekalian yang sedang mencari referensi tanaman peneduh yang bagus ditanam didepan rumah.

Jika anda mempunyai tanaman buah favorit yang dapat ditanam di pekarangan rumah sebagai tanaman peneduh, silahkan berbagi kepada kami dengan cara menuliskannya pada kotak komentar yang telah tersedia dibawah.

No comments:

Post a Comment