Friday, August 7, 2015

Macam-Macam Tanaman Teduh Pekarangan yang Paling Disukai

Pucuk Merah (gardencenter.co.id)
Terdapat bermacam-macam tanaman teduh yang dapat kita pilih untuk ditanam dipekarangan rumah kita, selain berfungsi untuk menahan sinar matahari, tanaman teduh juga dapat mempercantik pekarangan rumah kita. Maka dari itu kita perlu memilih tanaman teduh yang pas dan cocok ditanam dipekarangan rumah.

Tanaman teduh yang akan ditanam dipekarangan rumah sebaiknya mempunyai ukuran yang sedang, tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu pendek. Selain itu cari juga tanaman yang mempunyai banyak daun dan lebat serta kalau bisa mempunyai bunga, sehingga pada saat berbunga tanaman tersebut memberikan keindahan bagi rumah kita.

Untuk referensi anda dalam memilih tanaman teduh di pekarangan rumah, berikut ini saya berikan sedikit informasi tentang macam-macam tanaman teduh yang paling banyak disukai oleh orang-orang untuk ditanam di pekarangan rumahnya.
  1. Pohon palem, pohon palem merupakan tanaman yang banyak kita temui dipekarangan rumah orang, bentuknya menyerupai pohon kelapa akan tetapi tingginya sedang. Pohon palem mempunyai banyak jenis, anda dapat memilih pohon palem yang paling bagus misalnya palem merah dan palem botol.
  2. Pohon pinus, pohon pinus identik dengan dataran tinggi sebab pohon ini memang banyak tumbuh didaerah dingin. Akan tetapi pohon pinus juga sering kita lihat ditanam dipekarangan rumah, pohon ini mempunyai bentuk batang yang khas serta daunnya yang menyerupai jarum membuat tanaman ini sangat indah jika ditanam dipekarangan rumah.
  3. Pohon beringin, seperti yang telah dibahas sebelumnya, pohon beringin juga banyak menjadi pilihan sebagai tanaman teduh yang ditanam dipekarangan rumah. pohon ini mempunyai kelebihan yaitu mempunyai daun yang rimbun dan bentuk batang yang unik.
  4. Bambu Hias, terdapat banyak jenis bambu, akan tetapi yang paling baik ditanam dipekarangan rumah yaitu bambu hias. Bambu hias mempunyai ukuran yang batang yang kecil akan tetapi daunnya sangat rimbun beda dengan bambu biasa yang berukuran besar.
  5. Pohon kamboja, Pohon kamboja juga banyak digunakan sebagai tanaman teduh di pekarangan sebab selain mempunyai bentuk yang unik dan daun yang rimbun, kamboja juga mempunyai bunga yang sangat indah sehingga dapat mempercantik pekarangan rumah.
  6. Pohon pucuk merah, Pohon pucuk merah saat ini banyak ditanam dipekarangan rumah, bentuk pohonnya hampis sama dengan tanaman cengkeh, daun pucuknya berwana merah sehingga sangat cantik jika dilihat. Pohon ini bisa dibentuk, akan tetapi jika ingin dijadikan tanaman peneduk bisa dibiarkan saja tumbuh.
Itulah beberapa macam tanaman teduh yang paling disukai untuk ditanam pada pekarangan rumah, semoga informasi tersebut dapat bermanfaat untuk pembaca sekalian. Dan jika ada diantara pembaca yang ingin berbegai tentang tanaman teduh faforit yang ditanam dipekarangan rumah, silahkan berbagi kepada kami dengan menuliskannya pada kotak komentar disebelah bawah.

No comments:

Post a Comment